Semangat Mengabdi: Rapat Koordinasi Pengurus Organisasi Santri dan BANOM Pondok Pesantren Kampus Ainul Yaqin Universitas Islam Malang dengan Pemimpin Pesantren.

Malang– Rapat Koordinasi Pengurus Organisasi Santri dan BANOM Pondok Pesantren Kampus Ainul Yaqin Universitas Islam Malang dengan Pemimpin Pesantren berlangsung pada hari Kamis (17/06) di Pondok Pesantren Kampus Ainul Yaqin Universitas Islam Malang. Acara dimulai pada pukul 12.45 sampai pukul 14.00 WIB. Acara ini dilaksanakan secara daring melalui via zoom meeting. Rapat koordinasi  juga dihadiri oleh jajaran Pimpinan Pengurus Pesantren Kampus Ainul Yaqin Universitas Islam Malang secara luring di aula mabna Ainul Yaqin.

Acara dipimpin oleh Ustadzah Cicik Maulidatul Khoiriyah, S. Pd selaku MC. Acara dibuka dengan pembacaan surah al-Fatihah dan pembacaan shalawat Nuril Anwar, dilanjutkan dengan arahan dari Ketua Pesantren Ustadz Mohammad Dian Hakim, M. Pd.I.

Dalam acara  tersebut Ustadz Mohammad Dian Hakim, M. Pd.I. selaku ketua pesantren menyampaikan “Jadikan tanggung jawab yang sedang diemban sebagai wadah untuk mengabdikan diri kepada pesantren. Semuanya itu menggunakan ilmu barokah, ya kalau ditanya apa itu barokah, ziyadatul khoir, yang mas-mas nya nanti dapat istri yang cantik dan sholihah, mbak-mbak nya dapat suami yang sholih dan ganteng.”

Selain itu, beliau juga menyampaikan bahwa keberkahan itu bisa didapatkan dengan washilah di Pesantren, baik itu melalu riyadoh di Pesantren. Beliau juga memberikan semangat kepada para Pengurus Organisai Santri dan BANOM Pesantren untuk selalu meningkatkan kreatifitas sehingga dapat memberikan dampak yang postif terhadap pesantren, memajukan dan menjadi kemaslahatan pesantren.

Setelah arahan dari Ketua Pesantren, arahan yang kedua disampaikan oleh Sekertaris Pesantren, Ustadz Abdul Hamid Aly, M. Pd.  Beliau menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh Pengurus Organisasi Santri dan BANOM Pesantren. “Tetap menjadi pribadi yang Istiqomah, Allah tidak pernah menyia-nyiakan perbuatan kita, semua akan di balas oleh Allah SWT.” Lanjut beliau menyampaikan.

Selanjutnya, acara diakhiri dengan sambutan dan do’a oleh Ustadz Syamsul Arifin al-Hafidz. Dalam kesempatan tersebut, beliau menyampaikan pentingnya irsyadu ustadzi yakni bimbingan dari seorang guru. Beliau juga berpesan kepada para santri agar senantiasa ikhlas dalam mengabdikan diri kepada pesantren. Kemudian acara ditutup pada pukul 14.00 WIB dengan pembacaan do’a.